Jumat, 06 Desember 2013

Gubernur Jabar Dapat Batik Khas Pangandaran




NENENG Heny Naffandy (kiri) istri dari Penjabat Bupati Kabupaten Pangandaran Endjang Naffandy (kedua kiri) saat memberikan cinderamata kepada Gubernur Ahmad Heryawan (kanan) di Pantai Timur Pangandaran, Rabu (4/12/2013).

PANGANDARAN,.-Sebagai Daerah Otonom Baru (DOB), Kabupaten Pangandaran telah memiliki batik khas Pangandaran. Batik tersebut didesain sendiri oleh Penjabat Bupati Kabupaten Pangandran Endjang Naffandy.
Sebagai tanda kasih atau cinderamata, Endjang memberikan batik dengan merek NAFF itu kepada Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan ketika melakukan kegiatan kukurusukan di Pantai Timur Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangadaran, Rabu (4/12/2013).
“Saya bangga Kabupaten Pangadaran telah memiliki batik daerah. Padahal, baru saja menjadi DOB,” jelasnya.
Batik itu sendiri mencirikan Kabupaten Pangandaran. Yakni, ada motif dan gambar pohon kelapa, rumput laut, ombak. Kemudian, ikan, udang, cumi, dan siput. Hingga kini, sudah ada dua motif yang Endjang buat. Yakni dengan dasar biru, dan hijau.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar