Jumat, 12 Juli 2013

Petugas Kebersihan di Pantai Pangandaran Masih Terbatas



PANGANDARAN, (PRLM).- Kebersihan di Pantai Pangandaran, Kecamatan Pangandaran, Kabupaten Pangandaran, harus selalu dijaga. Sebab, kebersihan menjadi salah satu hal yang perlu diperhatikan dari daerah yang menjadi tujuan wisata tersebut.
Camat Pangadaran, Kiswaya mengatakan, sebagai daerah yang selalu dikunjungi wisatawan domestik dan mancanegara, kebersihan pantai dan lingkungan harus selalu dijaga. “Tidak hanya sebagai daerah tujuan wisata. Kita pun ingin menjaga kebersihan dan keindahan dari lingkungan ini. Termasuk pantainya juga,” jelasnya, Rabu (10/7/2013).
Diungkapkan dia, saat ini setiap harinya ada petugas kebersihan yang membersihkan pantai dan daerah di sekitar pantai. Mereka bekerja mulai dari sekitar pukul 6.30 WIB hingga pukul 14.00 WIB. Namun demikian, menurut Kiswaya, hal itu masih kurang. Sebab, dengan luas pantai dan wilayah yang ada jumlah petugas masih terbatas.
“Di sejumlah titik ada tempat sampah dan kantong-kantong sampah. Kita berharap adanya kesadaran dari setiap orang untuk dapat membuang sampah pada tempatnya, dan menjaga kebersihan,” katanya.
Kiswaya pun menjelaskan, pihaknya terus menerus mengimbau kepada wisatawan atau pengunjung juga para pedagang yang ada di sekitar pantai untuk menjaga kebersihan lingkungan. “Kepada para pedagang pun setiap pagi-pagi, dan nanti sebelum mereka menutup tokonya, untuk membersihkan daerah sekitarnya,” ujarnya.
Menurut Kiswaya, dengan cara ajakan tersebut diakui ada pengaruhnya dan berdampak bagus. Namun demikian, dirinya berharap adanya kesadaran dari pribadi masing-masing. Saat ini, di sekitar Pantai Barat masih saja ditemukan sampah berserakan. Mayoritas sampah tersebut adalah sampah plastik, atau bekas makanan dan minuman.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar