Kamis, 8 Maret 2012 21:09 WIB
CIAMIS, TRIBUN -
Delapan mobil
pribadi yang mengangkut puluhan imigran asal Timur Tengah dihadang
petugas kepolisian di jalan raya Pangandaran-Cimerak, Blok Madasari,
Masawah, dan Legokjawa Cimerak Kamis (8/3) pukul 17.15 sore.
Rombongan imigran gelap tersebut diduga sedang mengincar daerah pantai selatan Ciamis tersebut untuk melanjutkan perjuangan mereka ke Pulau Chrismast Austarlia.
Setelah dihadang kedelapan mobil berpenumpang penuh tersebut Kamis (8/3) malamnya dibawah pengawalan delapan mobil patroli dari polsek di kawasan Ciamis Selatan berikut mobil patroli Sat Airud/Pol Air Pangandaran dievakuasi langsung ke Polres Ciamis. Setiap mobil pengangkut imigran gelap tersebut ditempatkan petugas bersenjata lengkap.
"Pengawalan masih dalam perjalanan menuju Ciamis. Sekarang baru sampai di wilayah Babakan Pangandaran menuju Ciamis. Delapan mobil berpenumpang imigran gelap dikawal enam mobil patroli dengan petugas bersenjata lengkap," ujar Kapolsek Cimerak AKP Musa Tampubolon kepada Tribun Kamis (8/3) pukul 20.00.
Menurut AKP Musa Tampubolon, iring-iringan delapan mobil yang membawa rombongan imigran gelap tersebut dicurigai warga saat dalam perjalanan dari arah Pangandaran menuju Cimerak. Saat mau belok ke arah pantai Madasari Masawah dan Legokjawa.
"Ada delapan mobil pribadi, yakni berupa mobil APV dan mobil Toyota Kijang, semuanya berpenumpang orang yang diduga berasal dari Timur Tengah. Dari wajah dan roman fisiknya diduga dari Timur Tengah. Jumlah total belum diketahui, karena kami akan membawanya langsung ke Polres Ciamis malam ini juga," kata AKP Musa Tampubolon.
Rombongan imigran gelap tersebut diduga sedang mengincar daerah pantai selatan Ciamis tersebut untuk melanjutkan perjuangan mereka ke Pulau Chrismast Austarlia.
Setelah dihadang kedelapan mobil berpenumpang penuh tersebut Kamis (8/3) malamnya dibawah pengawalan delapan mobil patroli dari polsek di kawasan Ciamis Selatan berikut mobil patroli Sat Airud/Pol Air Pangandaran dievakuasi langsung ke Polres Ciamis. Setiap mobil pengangkut imigran gelap tersebut ditempatkan petugas bersenjata lengkap.
"Pengawalan masih dalam perjalanan menuju Ciamis. Sekarang baru sampai di wilayah Babakan Pangandaran menuju Ciamis. Delapan mobil berpenumpang imigran gelap dikawal enam mobil patroli dengan petugas bersenjata lengkap," ujar Kapolsek Cimerak AKP Musa Tampubolon kepada Tribun Kamis (8/3) pukul 20.00.
Menurut AKP Musa Tampubolon, iring-iringan delapan mobil yang membawa rombongan imigran gelap tersebut dicurigai warga saat dalam perjalanan dari arah Pangandaran menuju Cimerak. Saat mau belok ke arah pantai Madasari Masawah dan Legokjawa.
"Ada delapan mobil pribadi, yakni berupa mobil APV dan mobil Toyota Kijang, semuanya berpenumpang orang yang diduga berasal dari Timur Tengah. Dari wajah dan roman fisiknya diduga dari Timur Tengah. Jumlah total belum diketahui, karena kami akan membawanya langsung ke Polres Ciamis malam ini juga," kata AKP Musa Tampubolon.
sumber dari : Tribun Jabar.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar