Lapangan
Udara Parigi yang ada di Dusun Buniayu, Desa Karangjaladri, Kabupaten
Pangandaran, diusulkan pemerintah setempat untuk ada peningkatan status menjadi
detasemen. Namun demikian, hal tersebut harus ada proses yang dilalui untuk hal
tersebut. Selain itu pula, kondisi lapangan udara pun perlu dibenahi.
Hal tersebut
dikatakan Komandan Pangkalan Udara Wiriadinata Tasikmalaya Letnan Kolonel Pnb
Indan Gilang Buldansyah ketika melakukan latihan navigasi bersama empat unit
helikopter jenis EC 120 B Colibri milik TNI Angkatan Udara, dan delapan
penerbang yang mendarat di Lapangan Udara Parigi, di Dusun Buniayu, Desa
Karangjaladri, Kecamatan Parigi, Kabupaten Pangandaran, Kamis (13/11/2013).
Helikopter tersebut bermarkas di Skuadron 7 Lanud Suryadharma Kalijati Subang.
“Air strip
Parigi ini belum ada rencana dikembangkan atau ditambah fasilitasnya. Namun,
ada permintaan dari Pemkab Pangandaran untuk ditingkatkan menjadi detasemen,”
ucapnya.
Indan
mengatakan, bahwa untuk melakukan peningkatan status itu perlu pengkajian
terlebih dahulu. Kemudian, pelayanan dan fasilitas pendukungnya pun perlu
dilengkapi. Nantinya akan ada penambahan untuk pelengkap itu semua dari Lanud
Wiriadinata Tasikmalaya. “Selain itu, kalau detasemen akan ada anggota
setingkat kompi atau sekitar 100 personel di sini,” ujarnya.
Dijelaskan Indan, saat ini air strip Parigi adalah
pos TNI AU. Namun, tidak menutup kemungkinan dapat dikembangkan atau
ditingkatkan statusnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar