Kamis, 03 Oktober 2013

Tiga Calon Sekda Pangandaran Merupakan "Orang Dalam"



Sebanyak tiga nama calon yang diusulkan menjadi Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pangandaran, adalah berasal dari lingkungan dalam. Maksudnya, tidak ada yang dari luar Pemerintah Kabupaten Pangandaran.
Penjabat Bupati Kabupaten Pangandaran Endjang Naffandy menjelaskan, saat ini ketiga usulan nama tersebut sudah diserahkan kepada Pemerintah Provinsi Jawa Barat. Dan, dalam waktu dekat akan dilakukan uji kelayikan dan kepatutan.
"Ketiga nama calon sudah diusulkan kepada Pemprov Jawa Barat dalam hal ini BKD Provinsi Jawa Barat. Kini, sedang dilakukan pengkajian oleh mereka," jelasnya, Kamis (3/10/2013).
Endjang mengatakan, penyerahan usulan nama tersebut, sekaligus menyertakan pula makalah program kerja masing-masing.
Bahkan, dari informasi yang ia terima, pengajuan calon Sekda untuk Kabupaten Pangandaran sudah diserahkan Pemprov Jawa Barat ke Kementrian Dalam Negeri. "Dari tiga nama yang dicalonkan, dua diantaranya adalah golongan 4C. Satu calon lagi adalah 4B," ujarnya.
Untuk waktu kapan pelaksanaan uji kelayakan dan kepatutan, Endjang mengaku belum mengetahui perkembangannya. Mereka yang berasal dari golongan 4C adalah Mahmud yang kini menjabat sebagai Asisten Perekonomian, Pembangunan, dan Kesejahteraan Rakyat (Asisten II) Sekretariat Daerah yang juga sebagai Plt Sekertaris Daerah. Serta Kepala Dinas Kelautan, Pertanian, dan Kehutanan Adi Nugraha.
Sedangkan untuk calon yang berasal dari golongan 4B, Endjang enggan memberitahu siapa namanya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar